5 Cara Mengatasi Charger Tidak Masuk, Agar Normal Kembali

0

Menghadapi masalah saat charger tidak terdeteksi merupakan situasi yang umum terjadi pada pengguna gadget. Hal ini dapat disebabkan oleh berbagai faktor mulai dari kabel yang rusak hingga masalah pada port pengisian daya. Cara mengatasi charger tidak masuk ini terdapat beberapa langkah yang harus dilakukan. Untuk itu berikut akan dijelaskan melalui uraian ini.

Untuk mengatasi permasalahan ini, tentu terdapat beberapa caranya. Adapun cara mengatasi charger tidak masuk ini bisa simak dibawah:

1. Membersihkan Bagian Ujung Kabel Charger/USB

Cara mengatasi charger tidak masuk yang pertama adalah dengan membersihkan bagian ujung kabel charger/USB. Ujung kabel ini sering kali terkena debu atau kotoran yang dapat menghambat proses pengisian daya pada perangkat HP. Debu yang menempel di ujung kabel dapat mengganggu kontak antara charger dan port HP, sehingga mengurangi efisiensi pengisian baterai.

Pembersihan dapat dilakukan dengan menggunakan kain atau tisu yang bersih dan lembut. Pastikan untuk membersihkan ujung kabel dengan hati-hati, dengan gerakan yang lembut agar tidak merusak komponen yang ada. Periksa secara teliti setiap sudut ujung kabel, pastikan tidak ada sisa debu atau kotoran yang tersisa.

2. Periksa Bagian Port Charger/USB

Jika mengalami kesulitan saat mengisi daya perangkat HP, langkah selanjutnya yang dapat dilakukan adalah memeriksa kondisi port charger atau USB. Port ini sering kali menjadi tempat berkumpulnya debu, kotoran, atau bahkan serpihan kecil lainnya yang dapat menghambat koneksi antara charger dan HP. Terutama pada port yang tidak dilengkapi dengan penutup, debu dan kotoran dapat dengan mudah masuk dan menumpuk di dalamnya.

Membersihkan port charger dengan tepat sangat penting untuk memastikan kinerja pengisian daya yang optimal. Gunakan alat atau benda yang tepat untuk membersihkan port, pastikan tidak ada sisa debu atau kotoran yang tersisa di dalamnya. Pembersihan yang rutin dan teratur akan membantu menjaga kebersihan dan kinerja port charger dalam kondisi prima.

Jika setelah membersihkan port charger masalah pengisian daya masih berlanjut, ada baiknya untuk mempertimbangkan untuk mengunjungi pusat layanan resmi HP terdekat. Port charger yang rusak dapat menjadi alasan utama mengapa pengisian daya tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Memperbaiki port charger memerlukan keahlian dan peralatan yang sesuai untuk memastikan bahwa perangkat HP tetap dapat digunakan dengan baik.

3. Lakukan Pengecekan pada Adaptor

Adaptor merupakan komponen krusial pada charger. Jika mengalami kesulitan saat mengisi daya, memeriksa adaptor menjadi langkah yang tidak bisa diabaikan. Salah satu penyebab umum masalah pada adaptor adalah penggunaan yang tidak tepat atau penggunaan yang sudah terlalu lama.

Penggunaan adaptor yang tidak tepat dapat merusaknya dan mengurangi kemampuannya untuk menghantarkan listrik secara optimal. Misalnya, meninggalkan adaptor terhubung ke sumber listrik dalam waktu yang lama setelah pengisian daya selesai.

Adaptor yang sudah terlalu lama digunakan akan mengalami penurunan kinerja dalam menghantarkan listrik, bahkan bisa tidak lagi efektif. Jika mengalami kondisi ini, membersihkan kontak besi yang berperan sebagai penghantar listrik dari kotoran, minyak, atau karat dapat membantu. Jika masih tidak berhasil, penggantian dengan adaptor baru mungkin perlu dilakukan.

4. Lakukan Pendinginan pada HP Kamu

Jika HP tidak mengisi daya saat di charge, salah satu langkah yang bisa diambil adalah melakukan pendinginan. Umumnya, HP yang mengalami panas berlebih akan memperlambat proses pengisian daya karena membutuhkan daya yang lebih besar.

Agar proses pengisian daya kembali normal, matikan HP dan biarkan beberapa saat untuk menurunkan suhunya. Setelah itu, lanjutkan pengisian daya seperti biasa untuk hasil yang optimal.

5. Lakukan Update OS

Sebelum memastikan apakah charger atau Hp bermasalah, langkah pertama yang perlu dilakukan adalah memeriksa sistem operasi di Hp atau melakukan pembaruan OS. Biasanya, perangkat lunak sistem harus diperbarui secara teratur.

Tujuan dari pembaruan ini adalah agar sistem Hp dapat beradaptasi dengan berbagai sistem terbaru. Mengingat bahwa sistem operasi dapat mempengaruhi kinerja dan performa Hp saat diisi daya, pastikan bahwa Hp sudah menjalankan versi sistem operasi terbaru.

Demikianlah penjelasan dari cara mengatasi charger tidak masuk. Pada penjelasan diatas tadi terdapat lima cara untuk mengatasi charger ponsel yang tidak mengisi supaya dapat digunakan dengan normal.

Leave A Reply

Your email address will not be published.