Cara Mengatasi Aplikasi Tidak Muncul di Layar Utama HP

Jika aplikasi yang kamu unduh tidak tampil di layar utama HP, coba restart HP, hapus cache, lihat pada pengaturan aplikasi tersembunyi.

Halo, semuanya! Adanya masalah aplikasi yang sudah diinstal namun tidak muncul di layar utama (homescreen) sering dialami pengguna smartphone. Hal ini bisa mengganggu, khususnya jika aplikasi tersebut penting dan sering digunakan. Tapi, kamu tidak perlu khawatir, karena ada beberapa cara mudah untuk mengatasi masalah ini.

Biasanya, aplikasi yang diunduh dari Google Play Store atau App Store akan otomatis muncul di layar utama. Tetapi, dalam beberapa kasus, aplikasi tersebut tidak muncul bisa jadi karena pengaturan yang salah, masalah penyimpanan, kesalahan sistem, atau masalah kompatibilitas aplikasi.

Di sini ada beberapa cara yang bisa kamu gunakan.Yuk, simak penyebab dan cara mengatasinya!

Penyebab Aplikasi Tidak Muncul di Layar Utama

Sebelum masuk ke solusi, penting untuk mengetahui alasan mengapa aplikasi tidak muncul di layar utama:

  1. Pengaturan yang salah: Pengaturan layar utama mungkin sudah diganti sehingga aplikasi tidak tampil.
  2. Kekurangan ruang penyimpanan: Kalau memori internal ponsel hampir penuh, aplikasi mungkin tidak terinstal dengan benar.
  3. Kesalahan sistem: Bug atau masalah pada sistem operasi juga bisa membuat aplikasi tidak muncul.
  4. Aplikasi tidak kompatibel: Beberapa aplikasi mungkin tidak kompatibel dengan versi sistem operasi yang dipakai.
  5. Aplikasi tersembunyi: Pengguna mungkin tanpa sengaja menyembunyikan aplikasi di ponsel mereka.

Cara Mengatasi Aplikasi Tidak Muncul di Layar Utama HP

Berikut adalah beberapa metode yang bisa kamu coba untuk mengatasi masalah ini.

  1. Mengatur Ulang Layar Utama

 

Langkah pertama yang bisa dilakukan yaitu memastikan pengaturan layar utama sudah benar. Di beberapa ponsel Android, seperti OPPO dan Xiaomi, ada mode laci aplikasi yang menyembunyikan aplikasi dari layar utama. Untuk menampilkan aplikasi, kamu perlu membuka laci aplikasi dengan menggeser layar utama ke atas.

Cara mengatur ulang layar utama, pertama buka Pengaturan di ponsel kamu. Klik menu Layar Awal & Layar Kunci. Kemudian cari opsi Mode Layar Awal. Nama menu ini mungkin sedikit berbeda tergantung tipe HP yang dipakai. Terakhir, klik Mode Laci dan terapkan perubahan.

Sesudah pengaturan ini diterapkan, semua aplikasi yang terinstal akan tampil di laci aplikasi, dan kamu bisa memasukkan aplikasi yang diinginkan ke layar utama.

  1. Memperbarui Sistem Operasi

Sistem operasi yang belum diperbarui bisa membuat masalah ini. Pembaruan sistem operasi sering kali membawa perbaikan bug dan peningkatan kompatibilitas dengan aplikasi. Pastikan selalu melakukan pembaruan perangkat lunak HP kamu supaya semua aplikasi bisa berjalan dengan baik.

Cara memperbarui sistem operasi, pertama buka Pengaturan. Klik menu Sistem atau Tentang Ponsel. Lalu ketuk opsi Pembaruan Sistem dan periksa apakah ada pembaruan yang tersedia. Kalau ada, unduh dan instal pembaruan tersebut.

Dengan memperbarui sistem, kamu bisa menangani masalah yang terjadi karena bug atau ketidakcocokan dengan versi OS sebelumnya.

  1. Menghapus Cache Aplikasi

Cache yang menumpuk di HP juga bisa membuat aplikasi tidak muncul di layar utama. Cache adalah data sementara yang disimpan oleh aplikasi untuk mempercepat proses. Tapi, jika cache terlalu banyak, kinerja perangkat bisa terganggu.

Untuk menghapus cache aplikasi, tekan dan tahan aplikasi yang tidak muncul di layar utama. Kemudian ketuk opsi Info Aplikasi. Jika sudah, masuk ke menu Penyimpanan, dan tap opsi Hapus Cache.

Apabila  aplikasi tidak muncul di layar utama, kamu bisa mencari aplikasi tersebut di menu Pengaturan, masuk ke Aplikasi, dan pilih aplikasi yang ingin kamu bersihkan cache-nya.

  1. Pastikan Aplikasi Diunduh dari Sumber Terpercaya

Pastikan aplikasi yang kamu unduh asalnya dari sumber terpercaya misalnya Google Play Store atau App Store. Aplikasi dari sumber tidak resmi bisa saja tidak kompatibel atau berbahaya bagi ponselmu. Di samping itu, pastikan perangkat kamu memenuhi persyaratan minimum aplikasi agar dapat diinstal dan tampil di layar utama.

  1. Periksa Apakah Aplikasi Tersembunyi

Beberapa ponsel Android punya fitur yang membuat pengguna bisa menyembunyikan aplikasi. Fitur ini bermanafat untuk melindungi privasi atau menyembunyikan aplikasi yang tidak ingin dilihat orang lain. Kalau kamu pernah memakai fitur ini, mungkin aplikasi yang tidak muncul sudah disembunyikan.

Cara memeriksa aplikasi tersembunyi, pertama buka Pengaturan. Masuk ke menu Keamanan atau Privasi. Lalu cari opsi Aplikasi Tersembunyi. Periksa apakah aplikasi yang dimaksud berada di daftar aplikasi tersembunyi dan keluarkan dari daftar tersebut kalau perlu.

  1. Buka Aplikasi Melalui Google Play Store

 

google play store

Apabila aplikasi masih tidak muncul di layar utama, kamu bisa membuka aplikasi tersebut melalui Google Play Store. Caranya, ketik nama aplikasi yang dimaksud di kolom pencarian Google Play Store, kemudian pilih aplikasi tersebut. Kalau ada tombol Buka (Open), itu berarti aplikasi sudah terinstal dan bisa dibuka langsung dari sana. Tapi, kalau tidak ada tombol Buka, kemungkinan aplikasi belum terinstal dengan benar.

  1. Mulai Ulang HP

Apabila semua metode di atas belum berhasil, kamu bisa untuk merestart ponselmu. Memulai ulang perangkat biasanya dapat memperbaiki masalah kecil pada sistem dan membuat aplikasi yang tidak muncul kembali terlihat di layar utama.

Untuk merestart HP, tekan dan tahan tombol Power selama beberapa detik. Lalu klik opsi Mulai Ulang atau Restart. Tunggu sampai ponsel menyala kembali dan periksa apakah aplikasi yang dimaksud sudah muncul di layar utama.

Masalah aplikasi yang tidak muncul di layar utama mungkin karena berbagai faktor, mulai dari pengaturan yang salah, cache yang menumpuk, sampai masalah pada sistem operasi. Dengan mencoba beberapa metode di atas, kamu bisa dengan mudah mengatasi masalah ini.

Jangan lupa untuk selalu memperbarui sistem operasi dan mengunduh aplikasi dari sumber terpercaya supaya ponsel tetap berjalan maksimal.

Semoga artikel ini bermanfaat dan membantu kamu mengatasi masalah aplikasi yang tidak muncul di layar utama! Terus pantau kolampedia untuk info dan tips lainnya.

Salam cerdas!

Comments are closed.